Breaking News
Loading...
2012-09-17

Jajak Pendapat LSI, Jokowi Unggul


KBR68H, Jakarta - Pasangan Joko Widodo-Basuki Tjahaja Purnama unggul sementara dalam jajak pendapat Pemilukada Jakarta versi Lembaga Survei Indonesia (LSI).
Direktur LSI Dodi Ambardi mengatakan pasangan yang didukung PDI Perjuangan dan Gerindra itu unggul tipis dari lawannya yakni Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli. Namun, pasangan Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli masih berpeluang unggul dalam Pemilukada Jakarta putaran kedua.


"Secara statistik perbedaan suara Fauzi Nahrowi dan Jokowi Basuki itu hanya 0,9, dan ini tidak signifikan. Kalau mereka memilih berdasarkan informasin yang kita dapatkan dan kita uji, kemungkinan akan memilih Jokowi, kalau tidak ada langkah-langkah yang lebih intensif dari sisa waktu beberapa hari ke depan oleh tim Fauzi."

Direktur LSI Dodi Ambardi menambahkan kedua pasangan tersebut diperkirakan mendapat limpahan dukungan dari empat pasangan peserta Pemilukada Jakarta yang tersingkir pada putaran pertama. Sementara itu, lembaga survei lainnya juga memperkirakan keunggulan tipis Joko Widodo-Basuki Tjahaja Purnama pada Pemilukada Jakarta putaran kedua nanti. Pada putaran pertama, pasangan itu meraih posisi pertama dengan meraup lebih dari 42 persen pemilik suara.
Tags:     pilkada jokowi LSI

0 komentar :

Post a Comment

Back To Top